Menghitung Arah Baik Feng Shui Dengan Tanggal Lahir

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Menghitung Arah Baik Feng Shui Dengan Tanggal Lahir. Masih ada orang yang menyangka yaitu fengshui itu mitos, ya meskipun ada orang yang mempercayai. Mungkin banyak yang belum tahu, Fengshui merupakan warisan ilmu yang mempelajari keselarasan dan keharmonisan manusia dengan lingkungan.

Menerapkan ilmu feng shui di rumah yang kamu tinggali merupakan hal penting karena bisa memberikan energi positif untuk penghuninya. Hal itu jika di pikir logika merupakan hal yang masuk akal.

Arah baik dan buruk sesuai dengan angka ming kua yang didapatkan dari tanggal lahir. Angka ini dikelompokkan menjadi dua yaitu kelompok timur dan kelompok barat.

Jika kamu sudah menerapkan fengshui dan kamu ingin tahu bagaimana cara menghitungnya. Berikut cara untuk menghitung arah baik fengshui berdasarkan tanggal lahir.

See the source image, baik feng shui
decoist.com

Cara menghitung angka Ming Kua berdasarkan tanggal lahir

Pertama, pastikan untuk memeriksa tahun kelahiran kamu menurut kalender Lunar alias kalender Cina.

Note : Perlu diingat kalender Cina berbeda dengan kalender kabisat. Jika kamu lahir di bulan Januari atau Februari, maka tahun kelahiran kamu pasti berbeda menurut penanggalan Cina.

Misalnya kamu lahir di bulan Februari tahun 1990, maka tahun lahirmu di kalender Cina adalah tahun 1989. Sedangkan jika kamu lahir di bulan Maret 1990, maka di kalender Cina, tahun lahirmu tetaplah tahun 1990. 

Note : Perhitungan secara detail perlu konsultasi dengan para praktisi fengshui. Jika ingin penghitungan sederhana cukup hitung dari tahun lahirmu.

See the source image, baik feng shui
tollbrothers.com

Rumus menghitung Ming Kua untuk laki-laki

Kelahiran tahun 19xx = 10 – y (y didapat dari penjumlahan dua digit terakhir tahun kelahiran).

Misalnya, tahun 1995 = 10 – (9 + 5 = 14, karena angka kua tertinggi 9, maka dua angka terakhir 1 + 4 dijumlah menjadi 5).

Jadi, 10 – 5 = 5, angka kua laki-laki lahir tahun 1995 adalah 5.

Rumus menghitung Ming Kua untuk perempuan

Kelahiran tahun 19xx = y + 5 (y didapat dari penjumlahan dua digit terakhir tahun kelahiran).

Misalnya, tahun 1995 = (9+5 = 14) karena angka Ming Kua tertinggi 9, maka dua angka terakhir dijumlah 1 + 4 menjadi 5. Lalu angka ini ditambah kembali dengan 5, sehingga 5+5 = 10.

Kembali lagi, karena angka Ming Kua paling tinggi 9, dua angka terakhir dijumlah kembali 1+0 = 1.

Artinya, Ming Kua perempuan yang lahir di tahun 1995 adalah 1. 

Jika kamu sudah mengetahui angka Ming Kua milikmu, maka kamu bisa mencocokkannya dengan mengetahui 4 arah baik dan 4 arah buruk feng shui-mu.

istanahoki.com

Note : Area putih artinya arah yang baik, sedangkan area hitam artinya buruk.

Misalnya angka Ming Kua kamu adalah 1, maka arah baiknya secara berurutan adalah arah Tenggara, Timur, Selatan, dan Utara. Sedangkan arah buruknya adalah arah Barat, Timur Laut, Barat Laut, dan Barat Daya.

Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain, kamu bisa klik banner di bawah ini atau klik icon whatsapp di samping kanan Layar. Cek juga channel youtube kami Sakti Desain Konsultan.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×