Kesederhanaan Dalam Rumah, Hidup Jadi Nyaman

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Kesederhanaan Dalam Rumah, Hidup Jadi Nyaman. Hunian yang kamu tinggali selama ini memiliki pengaruh terhadap kenyamanan dan kebahagiaan. Rumah yang didekorasi dan di desain secara tepat mampu memberikan pengaruh yang positif kepada penghuninya. Sementara jika salah dalam memilih unsur desain dan penggunaan dekorasi bisa memberikan efek yang negatif.

Untuk mendapatkan suasana yang nyaman dan bahagia caranya cukup sederhana. Kenyamanan dan kebahagiaan bisa didapatkan dari pemilihan warna, pilihan aroma atau penggunaan aksesoris. Namun jika menurutmu dekorasi yang kamu terapkan terasa kaku dan membosankan, yakinlah agar hal tersebut bisa mempengaruhi emosi keluarga anda.

nyaman
home-designing.com

Saat mendekorasi interior rumahmu, Cobalah mengubah beberapa dekorasi yang berlebihan menjadi lebih sederhana seperti : 

Warna Cat Dinding

Penelitian dari Universitas Vrije, Amsterdam menyatakan bahwa warna kuning dan hijau muda merupakan dua warna yang dapat meningkatkan perasaan bahagia. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan warna cerah dan warna pastel untuk pilihan cat dinding. Warna cerah dan pastel dapat memberikan kesan luas dan bersih pada ruangan Anda. Terutama untuk ruangan Anda yang berukuran mungil.

Anda dapat mendiskusikan warna apa yang akan digunakan sebagai warna cat dinding utama bersama anggota keluarga. Pastikan pilihan warna tersebut adalah warna yang semua anggota keluarga sepakati dan sukai.

Aksen Personal

Kebahagiaan dapat tercermin pada interior rumah, tempat di mana hal-hal yang bersifat pribadi menjadi sesuatu yang mewujud dalam rupa elemen-elemen dekoratif.

Sebuah penelitian dari Universitas Portsmouth menemukan fakta bahwa dengan melihat foto-foto lama yang berkesan dapat membangkitkan energi positif dan memberikan ketenangan.

Pajanglah foto-foto Anda dan keluarga yang memiliki kenangan membahagiakan. Anda bisa memajang foto ketika liburan bersama, kelulusan, pernikahan, kelahiran atau foto-foto berkesan lainnya.

Dan Jaga Kebersihan

Keluarga yang bahagia tercermin dari kebersihan rumah. Hal yang paling sederhana dapat dimulai dari kebersihan kamar tidur. Merapikan tempat tidur setelah digunakan dapat membantu Anda menjalani hari dengan lebih bahagia.

Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain kamu bisa klik banner di bawah ini atau klik icon whatsapp di samping kanan. Dan juga cek channel youtube kami Sakti Desain Konsultan.

The gallery was not found!
Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×