Kelebihan, Kekurangan, Pembuatan Pondasi Bore Pile

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Kelebihan, Kekurangan, Pembuatan Pondasi Bore Pile. Pondasi bore pile merupakan salah satu dari jenis pondasi yang cukup banyak digunakan. Ia termasuk dalam jenis pondasi dalam yang cocok digunakan di kawasan sempit. Jika pada artikel sebelumnya kita sudah mengenal pondasi bore pile ini. Sekarang kita membahas pembuatan, kelebihan dan kekurangannya, langsung saja cek berikut ini :

See the source image
blogspot.com

Pembuatan Pondasi Bore Pile

Pondasi bore pile dibuat melalui proses pengeboran pada lapisan tanah hingga tingkat kedalaman tertentu untuk kemudian dimasukkan tulang baja yang telah dirakit ke dalam lubang bor dan diisi dengan agregat material beton. 

Jika digunakan pada lokasi tanah yang stabil, daya dukung dari pondasi bore pile bisa mencapai 15 meter, di mana hal ini didapatkan dari tekanan bagian ujung tiang serta daya dukung geser yang berasal dari daya adhesi antara pondasi bore pile dengan tanah di sekitarnya.

Kelebihan Pondasi Bore Pile

Di dalam bidang konstruksi, pondasi bore pile memiliki banyak kelebihan. Pertama, pondasi bore pile bisa dimanfaatkan untuk pembuatan pile cap atau tiang kelompok yang lazim digunakan untuk konstruksi di area sempit serta dapat dibuat pada tingkat kedalaman yang beragam.

Kelebihan lainnya, penggunaan pondasi bore pile juga tidak terpengaruh oleh kondisi tanah lempung dan tidak akan bergerak ke samping meskipun kondisi tanah bergelombang. Bahkan, pondasi bore pile pun dapat meminimalisir getaran tanah serta tidak mengeluarkan bising saat proses pemancangan. 

See the source image
archiexpo.com

Kekurangan Pondasi Bore Pile

Pondasi bore pile juga memiliki kekurangan yang wajib kamu ketahui. Kekurangan ini terletak pada proses pengeboran ataupun pembetonan yang cenderung lebih sulit jika kondisi cuaca kurang mendukung. Selain itu, kepadatan tanah saat pengeboran pun akan mengalami penurunan. Dengan demikian, jika lokasi pengeboran terletak di area tanah berpasir, maka prosesnya juga harus memanfaatkan bentonite untuk menahan longsor.

Proses pengecoran saat membuat pondasi bore pile juga sangat sulit dilakukan apabila terdapat pengaruh air tanah dikarenakan beton menjadi tidak dapat terkontrol. Bahkan, ada pula kemungkinan terjadi tanah runtuh sehingga pemasangannya memerlukan casing.

Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain, kamu bisa klik banner di bawah ini atau klik icon whatsapp di samping kanan Layar. Cek juga channel youtube kami Sakti Desain Konsultan.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×