Rumah Rapi Dengan Storage Box Ini

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Rumah Rapi Dengan Storage Box Ini. Apakah kamu pernah pusing melihat rumah yang berantakan karena barang yang berserakan. Ingin menambah lemari namun ruangan terbatas, Namun kamu tetap bisa merapikan rumahmu yang berserakan dengan menyimpannya di storage box. Rumahmu akan lebih rapi dan nyaman untuk dilihat karena barang yang berserakan sudah tersimpan dengan rapi. 

Jika kamu sedang mempertimbangkan storage box untuk membuat rumah rapi, cek beberapa rekomendasi berikut ini :

Storage Box Plastik 

Storage Box rapi
ebay.com

Storage box dari plastik merupakan salah satu box yang cukup populer untuk digunakan. Keunggulan dari beberapa storage box plastik adalah modelnya yang bisa disusun alias ditumpuk sehingga kamu bisa menyimpan lebih banyak barang secara vertikal.

Kamu bisa memilih model storage box plastik yang simple, seperti rekomendasi produk di atas untuk melengkapi interior rumahmu. Storage box plastik ini memiliki banyak ukuran yang bisa kamu sesuaikan dengan area ruanganmu. Mau ditempatkan di dalam lemari pakaian atau di sudut ruangan, storage box ini tidak akan merusak tampilan desain interior rumahmu.

Storage Box Natural

burlapandblue.com

Mencari storage box yang multifungsi sebagai tempat penyimpanan sekaligus dekorasi rumah? Kalau begitu, kamu bisa memilih storage box yang terbuat dari bahan alami, seperti rotan, kayu, atau bambu. Ini bisa menambah kesan artistik buat hunianmu.

Jika kamu ingin lebih unik lagi, pilihlah model storage box yang tidak biasa, seperti keranjang dari anyaman pandan di atas. Model keranjang ini dijamin akan menambah kesan natural di hunianmu. Kamu bisa menempatkannya di rak buku, atas dan bawah meja, sudut ruangan, ataupun di atas credenza untuk menyimpan berbagai benda.

Storage Box Kursi

Storage Box rapi
giantex.storage-box.org

Jika butuh storage box tidak memakan tempat, kamu bisa menggunakan storage box serbaguna yang bisa digunakan sebagai tempat duduk. Kamu bisa meletakkan storage box kursi ini di ruang tamu ataupun ruang keluarga yang akan membuat tampilan makin rapi.

Storage Box Susun Sliding

Storage Box rapi
gumtree.com

Jika kamu merasa storage box plastik takut sulit dalam mengambil barang, coba gunakan storage box sliding seperti gambar di atas. Jadi, untuk membuka storage box bagian bawah, kamu cukup menggeser tutup bagian depan kotak penyimpanan tersebut.


Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain, kamu bisa klik banner di bawah ini. Cek juga channel youtube kami Sakti Desain Konsultan, kami membahas tentang rumah seperti desain terbaru, proses pembuatan, perencanaan dan lain-lain.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×