Elemen-Elemen Penting Agar Rumah Kamu Tampil Stand Out

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Pernahkah kamu berhenti atau mengurangi kecepatan kendaraanmu dan melihat sebuah rumah di samping jalan? Dengan desain rumah yang memukau membuat segelintir orang rela untuk berhenti atau mengurangi kecepatan berkendaranya agar bisa melihat rumah itu secara detail.

Sebenarnya tidak terlepas dari rumah yang mewah saja yang bisa memberikan seasana memukau. Rumah yang sederhanapun bisa terlihat sama memukaunya jika memperhatikan elemen-elemen penting pada exterior rumah.

Meskipun dalam mendesain sebuah rumah memerlukan bantuan arsitek atau desainer profesional, kamu juga perlu mengetahui elemen-elemen penting exterior rumah agar memudahkan proses desain dan exsekusi yang tidak begitu ribet, dan juga kaamu bisa menyesuaikan dengan budget yang kamu miliki

Perpaduan Warna Cat Untuk Eksterior Rumah

Pentingnya memilih perpaduan warna yang tepat untuk eksterior rumah adalah kamu dapat menyembunyikan bagian-bagian bangunan yang dirasa kurang sempurna. Namun jika kamu salah memilih, resikonya ketidaksempurnaan eksterior rumah justru nampak semakin jelas.

Cara paling efektif dalam memilih perpaduan warna eksterior rumah adalah dengan memilih warna utamanya terlebih dahulu. Untuk warna kombinasinya, pilihlah warna yang memiliki satu shade lebih terang atau lebih gelap dari warna utama. Misalkan putih dipilih sebagai warna utama untuk sebagian besar dinding, warna netral yang lain seperti abu-abu dah hitam diaplikasikan pada bagian kusen dan pintu garasi.

Perpaduan warna pada eksterior rumah juga sebaiknya disesuaikan dengan material yang kamu gunakan.

Pintu Masuk yang Welcoming

Jangan sampai perpaduan warna eksterior rumah yang diterapkan menghalangi fungsi dari elemen lainnya. Ada baiknya kamu memilih warna pembeda untuk pintu masuk sebagai petunjuk letak area masuk. Misalnya memilih pintu berwarna orange di antara perpaduan warna eksterior rumah yang didominasi warna-warna gelap.

Warna-warna cerah ini juga cocok diaplikasikan pada berbagai model dan material desain pintu, baik pintu kayu atau pun teralis pintu yang terbuat dari besi. Oh ya, penggunaan teralis yang pintu kayu nggak sekedar demi faktor keamanan semata, kombinasi dua material berbeda ini bisa menampilkan permainan tekstur pada eksterior rumah.

Model Jendela yang Fungsional

Model jendela yang tepat untuk eksterior rumah adalah model jendela yang paling merefleksikan gaya arsitektur bangunan secara keseluruhan. Namun mau seperti apapun gaya eksterior rumah yang kamu inginkan, apakah itu modern, kontemporer, atau minimalis, jendela tetap harus memiliki fungsi yang lengkap.

Artinya, cahaya natural yang berasal dari eksterior rumah bisa masuk secara optimal demi menjaga kenyamanan aktivitas di dalam rumah dan menyediakan ventilasi untuk memperlancar sirkulasi udara. Nggak ketinggalan, jendela rumah haruslah bisa memperlihatkan indahnya pemandangan di luar rumah dengan jelas.

Memilih Atap yang Tepat

Elemen eksterior rumah yang satu ini bukan sekedar pelengkap estetik. Fungsinya sebagai pelindung bangunan jauh lebih krusial dari perannya sebagai pemanis eksterior rumah. Oleh karenanya, penting untuk kamu memilih material atap yang memiliki durabilitas tinggi, yakni tahan lama, tahan air, dan tahan terhadap sengatan sinar matahari.

Kamu bisa memilih berbagai material atap berkualitas dengan variasi harga yang berbeda-beda tentunya, mulai dari atap keramik, beton, atap galvalum, atap spandek hingga seng. Yang mana yang terbaik? Pilihlah material yang paling kuat menopang keseluruhan bangunan dan tahan terhadap kondisi cuaca di lingkungan sekitar. Dan tentunya, sesuaikan juga dengan kemampuan finansialmu.

Pencahayaan Jadi Prioritas

Sama halnya dengan pencahayaan di dalam rumah, pencahayaan untuk eksterior rumah juga nggak kalah penting. Dengan adanya pencahayaan yang baik, eksterior rumah bisa tampil lebih menarik karena pencahayaan ini membantu meng-highlight elemen-elemen arsitektur tertentu.

Selain itu pencahayaan eksterior rumah juga berfungsi menyamankan dan mengamankan penggunaan bangunan itu sendiri. Seperti pemasangan lampu taman yang memudahkan aktivitas luar ruang pada sore atau pun malam hari, dan sebagai penerang di sudut-sudut eksterior rumah yang gelap sehingga kamu tetap bisa memantau keadaan di luar rumah dari dalam dengan jelas.

Itulah elemen-elemen penting exterior rumah agar rumahmu tampil stand out di antara rumah-rumah yang lain, namun juga menyatu dan menjadi bagian dari lingkungan sekitar.

“SAKTI DESAIN adalah perusahaan jasa konsultan desain arsitektur, kontraktor bangunan untuk hunian (rumah/ apartemen) maupun komersial (kantor/ ruko/ tempat usaha lain) dan properti. Bagi Anda yang membutuhkan konsultasi, Anda dapat menghubungi kantor kami atau ke nomor (0286)323303 atau 085713235758. Kami melayani untuk seluruh wilayah Indonesia.”

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *