Desain Mempengaruhi Perasaan Penghuni Rumah
Desain Mempengaruhi Perasaan Penghuni Rumah. Rumah merupakan tempat tinggal idaman yang bisa memberikanmu kebahagiaan. Menurut survei yang dilakukan Houzz terhadap 6000 responder, 87% mengatakan bahwa desain rumah mempengaruhi tingkat kebahagiaan. Sekitar 70% dari responder telah melakukan renovasi dan dekorasi merasa bahagia dengan hal tersebut.
Hal tersebut membuktikan bahwa ukuran dan barang mewah bukan faktor yang menentukan kebahagiaan. Kenyamanan dan dekorasi rumahlah yang bisa menentukan tingkat kebahagiaan bagi penghuninya.
Dikutip dari goodhousekeeping.com, berikut beberapa hal yang bisa kamu terapkan agar rumah menjadi sumber kebahagiaan.
Daftar Konten
Kebersihan Rumah

Kebersihan mampu memberikan rasa nyaman dan perasaan betah melebihi ukuran rumah atau bahkan perabotan mewah.
Ada banyak fakta yang menunjukkan bahwa baju atau piring kotor bisa membuat Anda merasa tidak bahagia. Oleh sebab itulah, sangat penting untuk tetap menjaga rumah atau tempat tinggal kita bersih, rapi dan menyenangkan. Rumah yang bersih tentu adalah tempat tinggal yang layak huni.
Tanaman Indoor

Kehadiran sebuah bunga dapat memicu emosi bahagia serta mempertinggi kepuasan terhadap perasaan dan hidup.
Bagi sebagian orang, menghadirkan bunga segar atau sekadar bunga artifisial bisa jadi merupakan kegiatan yang membuang-buang uang. Padahal pandangan tersebut keliru. Bunga ataupun tanaman hias tertentu justru mampu melahirkan perasaan bahagia yang tak mampu dibeli dengan uang.
Pengharum Ruangan

Sebagai pengganti bunga segar, Anda bisa coba menghadirkan aroma bunga di dalam rumah.
Aroma bunga terbukti mampu memicu perasaan bahagia. Reseptor aroma di hidung berkaitan dengan bagian dari otak yang menentukan emosi. Aroma bunga dapat meningkatkan perasaan bahagia ketika menciumnya.
Itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan agar rumahmu menjadi tempat sumber kebahagiaan. Jika di rasa di atas masih kurang, kamu bisa mengganti warna dinding dengan warna seperti hijau dan kuning, memasang gallery foto atau jika kamu suka binatang, kamu bisa memeliharanya di rumah.
Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain kamu bisa klik banner di bawah ini atau klik icon whatsapp di samping kanan. Dan juga cek channel youtube kami Sakti Desain Konsultan.
The gallery was not found!
0 Komentar