Tips-Tips Memiliki Rumah Bebas Penyakit
Daftar Konten
Tips-Tips Memiliki Rumah Bebas Penyakit
- freepik.com
Memiliki rumah impian yang nyaman dan sempurna memang hal yang paling utama untuk di miliki. Namun perlu kamu perhatikan juga salah satu faktor penting yaitu aspek higenis dari rumah.
Rumah sebagus apapun kalau tidak higenis akan membahayakan penghuni rumah.
Maka dari itu berikut kami memberikan beberapa tips agar rumah bebas dari penyakit.
Rutin bersih-bersih rumah
Untuk menjaga rumah tetap higenis yang pertama tentunya memastikan kebersihan rumah. Maka dari itu bersihkan rumah secara rutin. Untuk membuatnya higenis secara maksimal, cobalah menggunakan bahan pembersih alami dan ramah lingkungan seperti campuran air perasa jeruk dan lemon dan berbagai bahan alami lainnya.
Mengapa kami menyarankan hal tersebut, karena pembersih kimia kerap meninggalkan residu yang justru membuat rumah menjadi tidak higenis.
Jangan menumpuk sampah
Bakteri, kuman dan berbagai hal buruk yang membuat rumah tidak higenis banyak yang berasal dari sampah. Jadi jika kamu menginginkan rumah higenis jangan biarkan sampah menumuk di rumah. Kosongkan semua sampah secara rutin 1 hingga 2 kali dalam sehari. Jika memang kamu tidak bisa membuat tiap hari, paling tidak biarkan sampah berada di luar rumah.
Tambahkan tumbuhan
Selanjutnya tambahkan sedikit senthan tamana dalam ruangan. karena beberapa jenis tanaman memiliki manfaat khusus untuk lingkungan, dari mulai membersihkan udara, meningkatkan kadar oksigen, mengusir hama hingga mengurangi rasiasi di ruangan.
Jadi kamu bisa memilih tanaman sesuai kebutuhan agar rumah lebih higenis.
Pastikan sirkurasi udara lancar
Tahukah kamu jika sumber kuman dan penyakit bisa menyebar melalui udara? Seperti debu, asap bisa menjadi sumber polusi udara yang membuat rumah tidak higenis.
Maka dari itu, penting untuk menjaga kualitas udara melalui sirkulasi udara yang baik salah satunya menggunakan tanaman. Bukalah jendela dan ventilasi udara sesekali untuk membiarkan udara luar masuk menggantikan udara kotor di dalam hunian dan memberikan cahaya masuk dalam rumah. Menggunakan air purifier juga bisa jadi alternatif agar rumah menjadi higenis.
Itulah beberapa tips agar rumah kamu tetap higenis dan bebas dari penyakit, Semoga artikel ini membatu.
0 Komentar