Tips Merapikan Kamar yang Berantakan
- thespruce.com
Setiap hari kita memiliki kesibukan dengan berbagai aktivitas. Sesampainya di rumah kitapu merasa lelah yang ingin dilakukan hanyalah cepat-cepat membersihkan badan dan beristirahat. Seiring berjalannya waktu, tanpa kamu sadari melupakan kerapian kamarmu sendiri. Kamu mulai menaruh barang-barang dengan sembarangan, al hasil kamar kamu menjadi berantakan.
Kamar yang berantakan bisa menjadi sarang penyakit, maka dari itu berikut tips langkah untuk merapikan kamar yang berantakan.
Daftar Konten
Ambil Pakaian yang Berserakan
Kebiasaan pertama yang sering sekali di lakukan adalah meletakkan pakaian sembarangan, al hasil membuat kamar terasa penuh. Langkah pertama kamu ambil pakaian yang berserakan kemudian pilihlah pakaian mana yang masih bersih dan kotor. Pakaian yang bersih bisa di gantung atau dilipat kembali, sedangkan yang kotor dimasukkan ke dalam keranjang cucian. Kebiasaan ini harus kamu lakukan agar terhindar dari nyamuk dan penyakit karena pakaian kotor yang menumpuk bisa mengundang nyamuk dan penyakit.
Buang Sampah
Kamu pasti pernah makan, minum, menyobek plastik atau membuang kertas sampai berserakan di lantai. Hal ini membuat kamar tambah berantakan, maka dari itu pada langkah ini kamu ambil sampah-sampah yang berserakan di lantai tersebut dan membuang ke tong sampah. Dalam hal ini ada baiknya kamu memiliki tong sampah khusus untuk kamar karena keberadaan tong sampah sangat menolongmu ketika ingin membuang sesuatu. Tong sampah pun harus di jaga kebersihannya dengan memasukkan kantong plastik yang seukuran dengan tong sampah agar tong sampah tetap dalam keadaan bersih dan terlindungi dari sampah basah.
Rapikan Barang-Barang
Tips ketiga rapikan barang-barangmu dari yang masih ingin di pakai dan tidak ingin di pakai. Jika sudah di pilih kamu bisa menyimpan di gudang, buang atau bisa kamu jual di jadikan uang mungkin saja dari barang yang sudah tidak kamu gunakan bisa di manfaatkan orang lain sekaligus mendapatkan uang. Barang yang masih ingin di pakai di organizer dengan rak dinding misal. Rapikan barang-barangmu berdasarkan kategori misalnya alat tulis, peralatan komputer, alat rias dan lain-lain.
Bersihkan Kamar dari Debu
Setelah langkah-langkah di atas kamu lakukan, waktunya finising bersihkan debu-debu yang ada di kamar. Mulailah membersihkan debu dari bagian sudut-sudut atau yang sulit di jangkau, gunakan kanebo basah untuk menghemat waktu. Selanjutnya bersihkan lantai dengan sapu dan pel hingga bersih.
Selesai itulah tips langkah-langkah untuk membereskan kamar yang berantakan. Jika kamu sibuk kami menyarankan membereskan kamar tidur kamu di akhir pekan. Ada baiknya juga kamu melakukan langkah-langkah di atas dengan rutin agar terbiasa.
0 Komentar