Fungsi Pipa Tembaga, Kelebihan dan Kekurangan

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Sebagai material bangunan yang sering digunakan dalam berbagai hal yaitu pipa tembaga. Pipa dengan bahan ini memiliki fungsi, kelebihan dan kekurangan layaknya material-material lain.

Namun sebelum kamu menggunakannya di rumah, simak dulu fungsi, kelebihan dan kekurangan pipa tembaga berikut ini.

Fungsi Pipa Tembaga

Untuk bahan bangunan, pipa tembaga tersedia dalam berbagai bentuk, mulai dari pipa tembaga spiral, batangan panjang, gulungan hingga kaku. Dengan ketebalan yang sangat variatif untuk disesuaikan menurut kebutuhan, jenis pipa ini biasa difungsikan sebagai media penyaluran air pada instalasi kulkas, AC, saluran air dingin dan air panas, gas, udara, hingga oksigen.

Kelebihan Pipa Tembaga

Pipa tembaga kerap dimanfaatkan dalam proyek instalasi air sebab ia bersifat tahan bocor sehingga dapat mengalirkan air dalam volume besar. Selain itu, karakter pipa air dari tembaga yang fleksibel membuat material ini dapat ditekuk sehingga meminimalisir penggunaan pengencang dan konektor serta menghemat pengeluaran biaya instalasi.

Memiliki sifat antipanas dan api, pipa tembaga juga tak dapat melepaskan asap dan gas beracun jika terjadi kebakaran. Bahkan, jenis pipa ini juga menjamin kebersihan air yang dialirkannya karena memiliki sifat antikarat dan antibakteri, termasuk memiliki kemampuan untuk membersihkan kandungan timbal saat proses produksi. Untuk pipa tembaga kulkas, bakteri pun akan sulit untuk tumbuh sehingga tidak memberikan dampak negatif pada kesehatan.

Dengan jaminan durabilitas yang sangat prima, pipa tembaga tahan terhadap tekanan dan getaran. Bahkan, ia juga memiliki umur panjang yang bahkan bisa digunakan hingga lebih dari 50 tahun.

Selain itu, pipa tembaga juga tahan terhadap paparan sinar UV sehingga dapat diaplikasikan di luar ruangan, mudah diperbaiki jika mengalami kerusakan, serta termasuk salah satu material ramah lingkungan karena dapat didaur ulang.

Kekurangan Pipa Tembaga

Meskipun punya sederet kelebihan, namun pipa tembaga dijual dengan banderol yang sedikit lebih mahal ketimbang jenis pipa lainnya. Sebelum memutuskan untuk menggunakan jenis pipa ini, pikirkan akumulasi biaya instalasi secara menyeluruh agar tidak melebihi anggaran pembangunan rumah ataupun renovasi.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×