Kesalahan Umum Pada Terrarium Part 2
Terrarium sebuah dekorasi taman mini yang bisa kamu buat sendiri dengan project DIY. Saat seseorang sudah membuat terrarium, biasanya mereka menempatkan dekat dengan cahaya agar tanaman tumbuh dengan sehat.
Namun kamu perlu menghindari kesalahan-kesalahan umum berikut ini, untuk part 1 kamu bisa cek disini. Langsung ke pembahasan, berikut hal-hal yang perlu kamu hindari.
- youtube.com
Daftar Konten
Kaca kotor
Sesekali bersihkan kaca terrariummu, baik dari luar maupun dalam kaca. Kaca perlu dibersihkan jika kotor atau berdebu, karena itu akan menghambat cahaya masuk untuk menjangkau tanaman. Kamu bisa menggunakan potongan kertas koran yang basah atau kanebo untuk membersihkan kaca. Jangan menggunakan cairan pembersih pada saat kamu membersihkan bagian dalam terrarium, karena bisa jadi cairan tersebut bahaya untuk tanamanmu.
Penyiraman yang berlebihan
Sangat mudah jika terrarium kelebihan air karena faktor tempat. Untuk mengatasi hal tersebut kamu bisa menggunakan botol semprot dibanding menuangkan air secara langsung ke terrarium. Jika kamu menyiram terrarium di atas air, cobalah untuk menyerap kelebihan air dengan selembar kertas. Biarkan sampai bagian atas terrarium kering.
Pemupukan yang berlebihan
Kebanyakan terrarium tidak membutuhkan pemupukan sama sekali. Karena kamu tetap tanaman berukuran kecil, Kamu tidak boleh memberi mereka makan, karena itu akan membuat tanaman tumbuh melebihi ruang terbatas mereka. Jika kamu ingin tanamanmu tumbuh sebaiknya jangan di letakkan di terrarium namun di pot saja.
Memilih tanaman yang salah
Meskipun memungkinakan kamu bisa menumbuhkan hampir semua hal di dalam terrarium, Satu hal yang penting untuk kamu ingat yaitu memilih tanaman yang bisa tumbuh subur di dalam terrarium yang kamu buat. Jika kamu membuat terrarium yang tertutup, kamu bisa memilih tanaman yang mudah hidup di suhu lembap. Pastikan juga tanaman itu bisa menerima cahaya yang cukup. Umumnya tanaman yang membutuhkan minim cahaya akan tumbuh lebih baik.
Menanam tanaman sukulen di terrarium tertutup
Tanaman sukulen umumnya tumbuh di tempat yang memiliki cahaya yang tinggi dan kelembapan yang sedikit. Jika kamu meletakkan di terrarium tertutup maka akan banyak kelembapan, dan tidak cocok untuk tanaman sukulen. Kamu bisa mengakalinya dengan membuat terrarium tampa penutup. Note : Walaupun tempat terrarium besar akan tetap lembap ketika tertutup, karena sukulen harus ada udara yang bersirkulasi di sekitarnya.
source : thespruce.com

0 Komentar