Beberapa Tanaman Penghasil Oksigen dalam Ruangan

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Beberapa Tanaman Penghasil Oksigen dalam Ruangan. Apakah kamu pernah diberi saran oleh orang untuk memajang tanaman di dalam rumah. Hal tersebut merupakan saran yang baik, karena terdapat beberapa tanaman yang bisa memberikan oksigen untuk ruangan. 

Banyak tanaman yang memang menyerap oksigen dan mengeluarkan karbon dioksida pada malam hari. Namun, ada pula tanaman rumah penghasil oksigen yang justru membuat ruangan hunianmu makin sejuk dan bersih.

Lalu tanaman apa saja yang bisa menghasilkan oksigen untuk ruangan, berikut beberapa diantaranya yang juga bisa dijadikan tampilan rumah ASRI.

Lidah Mertua

pinterest.com

Lidah mertua bisa dibilang sebagai salah satu tanaman rumah penghasil oksigen yang sangat baik. Tanaman ini mampu menghasilkan oksigen sepanjang hari, sekaligus membersihkan udara dari polutan yang bisa berbahaya bagi kamu dan keluarga.

Model daun tanaman lidah mertua yang keras dengan ujung yang tajam pun membuatnya mampu membuat ruanganmu lebih artistik. Namun ingat, lidah mertua tetap butuh sinar matahari. Jadi, sebaiknya taruhlah tanaman rumah penghasil oksigen ini di dekat jendela.

Peace Lily

Tanaman oksigen ruangan
pinterest.com

Sedang mencari tanaman rumah penghasil oksigen yang nggak ribet dalam perawatan, Peace lily harus masuk dalam daftar yang kamu cari. Soalnya, tanaman rumah penghasil oksigen ini nggak terlalu membutuhkan sinar matahari sepanjang waktu sehingga kamu bisa menaruhnya di mana pun di dalam ruangan rumah.

Untuk penyiramannya pun tidak perlu terlalu sering. Peace lily cukup disiram setidaknya satu kali seminggu. Ini merupakan tanaman rumah penghasil oksigen dengan bunga yang cantik dan nggak gampang layu.

Lidah Buaya

Tanaman oksigen ruangan
pinterest.com

Tanaman lidah buaya dengan ukuran yang nggak terlalu besar akan terlihat cantik untuk menghiasi ruangan hunianmu. Lebih daripada itu, lidah buaya juga merupakan jenis tanaman rumah penghasil oksigen. 

Menempatkan lidah buaya dalam sebuah ruangan tentunya dapat membantu meningkatkan kualitas udara di dalam ruangan tersebut. Kamu hanya perlu menyiapkan pot yang pas untuk tanaman yang juga terkenal sangat efektif melembabkan kulit.

Sirih Gading

Tanaman oksigen ruangan
pinterest.com

Tanaman rumah penghasil oksigen yang satu ini mempunyai sifat merambat yang cocok untuk dijadikan tanaman gantung. Jika kamu memajangnya biarkannya tumbuh merambat di salah satu dinding rumah.

Tanaman rumah penghasil oksigen ini nggak cuma efektif memproduksi oksigen, tapi juga bisa membantu mengurangi karbon dioksida di dalam ruangan.


Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain, kamu bisa klik banner di bawah ini. Cek juga channel youtube kami Sakti Desain Konsultan, kami membahas tentang rumah seperti desain terbaru, proses pembuatan, perencanaan dan lain-lain.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *