Apa Itu Tipologi Bangunan?

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Istilah tipologi bangunan dalam dunia arsitektur bukanlah hal yang tak biasa. Namun, bagi orang awam tipologi bangunan masih merupakan hal yang cukup asing di telinga. Tipologi sendiri sederhananya dapat diterjemahkan sebagai ilmu yang mempelajari tentang pengelompokkan bentuk-bentuk dalam ilmu bangunan. Bentuk-bentuk yang dipelajari merupakan bentuk dari bangunan atau objek arsitektur itu sendiri. Jadi, secara singkat, Tipologi bangunan adalah ilmu mengenai pengelompokkan bentuk bangunan.

Penguraian Tipologi Bangunan

Tipologi bangunan hunian bisa dipengaruhi oleh keadaan iklim dan cuaca. Pada rumah-rumah yang berada di negara dengan iklim tropis seperti Indonesia misalnya, atap dari hunian rata-rata berbentuk atap limas atau joglo guna memastikan air hujan mengalir dengan lancar dan tak tergenang hingga mengakibatkan kebocoran.

Di negara-negara beriklim dingin, atap rumah lebih banyak berbentuk dome atau kubah untuk meminimalisir menumpuknya salju pada bagian atas bangunan.

Selain itu, sesuai yang dijabarkan oleh Rafael Moneo, tipologi bangunan juga bisa dipengaruhi adat dan budaya atau langgam arsitektur tertentu. Tipologi bangunan pada rumah adat masyarakat Sunda bisa saja berbeda dengan masyarakat Batak. Begitupun tipologi bangunan di Indonesia secara umum bisa saja berbeda dengan tipologi bangunan yang ditemui di negara-negara benua Afrika.

Mempelajari tipologi bangunan membantu kita menemukan dan memahami bentuk bangunan yang paling pas dan sesuai dengan kebutuhan serta keadaan dari lingkungan tempat bangunan hunian kita didirikan. Dengan mengikuti tipologi bangunan tropis pada saat membangun rumah pada kawasan beriklim tropis, tentu kamu bisa meminimalisir permasalahan-permasalahan yang kerap hadir pada hunian yang berada di kawasan beriklim tropis.

Jenis-jenis tipologi bangunan

Menurut José Rafael Moneo Vallés arsitek berkebangsaan Spanyol, tipologi bangunan dalam dunia arsitektur bisa dikelompokkan menjadi 3 jenis, yaitu:

– Tipologi bangunan berdasarkan konfigurasi bentuk dan ruang, atau yang disebut juga firmitas.
– Tipologi bangunan berdasarkan pada fungsi-fungsi dari bangunan, atau dikenal dengan istilah utilitas.
– Tipologi bangunan berdasarkan citra atau gambaran, serta gaya dari arsitektur, atau disebut juga dengan venustas.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×