Keramik Naik atau Terangkat, Bahayakah? Cek Penyebabnya

Dipublikasikan oleh Administrator pada

Keramik Naik atau Terangkat, Bahayakah? Cek Penyebabnya. Apakah kamu pernah melihat lantai keramik rumah tidak rata atau terangkat? Fenomena itu disebut dengan istilah popping. Banyak orang masih menganggap bahwa fenomena ini tidak perlu dikhawatirkan. Tapi nyatanya hal ini bisa menimbulkan bahaya tertentu. Mulai dari tersandung, kerusakan lantai, keramik meledak, hingga kerusakan dinding sekitar. 

Fenomena popping ini bisa terjadi karena berbagai faktor seperti : 

Beban Berlebih & Getaran Halus 

Menempatkan banyak perabot atau alat berat di atas keramik adalah hal yang umum dilakukan oleh orang pada umumnya. Namun, jika beban tersebut melebihi kapasitas yang seharusnya, hal itu bisa menjadi penyebab keramik terangkat. Jika dilakukan dalam jangka waktu yang lama, kondisi ini berpotensi membuat keramik pecah. 

Selain beban, lantai keramik juga dapat terangkat akibat dampak getaran halus. Getaran ini bisa berasal dari langkah pejalan kaki atau suara dan lalu lintas kendaraan di sekitar bangunan. Hal ini terjadi karena umur keramik sudah lama. 

Kualitas Material yang Buruk  

keramik terangkat
thespruce.com 

Salah satu penyebab utama lantai keramik terangkat adalah rendahnya kualitas material yang digunakan. Material yang tidak berkualitas tinggi atau standar membuat lantai lebih rentan terhadap berbagai kerusakan, seperti pecah, retak, atau terangkat, bahkan hingga meledak. Untuk menghindari masalah ini, sangat penting untuk memastikan bahwa kamu membeli produk berkualitas dengan daya tahan yang baik sebelum memasang keramik. 

Kesalahan dalam Pemasangan Keramik 

Kesalahan dalam proses pemasangan juga dapat mengakibatkan keramik mudah terangkat dan rentan terhadap kerusakan. Beberapa kesalahan umum dalam pemasangan keramik umumnya tidak merendam keramik terlebih dahulu, garis nat yang tidak tertutup rapat, dan pemasangan yang kurang bersih. 

Perubahan dalam Struktur Bangunan  

keramik terangkat
artfairartists.com 

Keramik terangkat, bisa disebabkan juga oleh kesalahan dalam perhitungan struktur bangunan. Kesalahan ini sering terjadi selama proses pengerjaan dan dapat menimbulkan berbagai masalah serius, seperti retaknya beton, penurunan pondasi, hingga penurunan struktur secara keseluruhan. Kondisi-kondisi ini memberikan tekanan yang tidak merata, sehingga menyebabkan lantai tersebut terangkat. 


Jangan lupa cek artikel lainnya di sakti desain. Jika kamu ada pertanyaan dan ingin mengetahui tentang sakti desain, kamu bisa klik banner di bawah ini. Cek juga channel youtube kami Sakti Desain Konsultan, kami membahas tentang rumah seperti desain terbaru, proses pembuatan, perencanaan dan lain-lain.

Kategori:

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *